MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Ketua Program Studi Ilmu Komunikasi Universitas Iskandar Muda (UNIDA) Banda Aceh, Dr. Alwi Ibrahim, M.Si, mengatakan bahwa Ilmu komunikasi bukan hanya tentang teori saja, tetapi juga praktik nyata dalam keseharian. “Ilmu komunikasi ini bukan hanya tentang teori saja, tetapi juga harus mampu direalisasi dalam praktik yang nyata,” katanya saat menghantarkan mahasiswa Unida untuk melaksanakan praktik di RRI Banda Aceh, Kamis (23/01/2025).
Didampingi Sekretaris Prodi Ilmu Komunikasi, Ryan dan Staf pengajar Prodi Ilmu Komunikasi M. Nur, disambut langsung oleh Kepala RRI Banda Aceh yang diwakili Kepala Tata Usaha (KTU) RRI Banda Aceh, Samsung bersama beberapa staf di kantor RRI Banda Aceh.
Alwi Ibrahim berhapan agar mahasiswa dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan baik. “Praktik ini adalah bagian penting dari pembelajaran mahasiswa Ilmu Komunikasi. Di RRI, merupakan salah satu tempat meniti pengalaman langsung dalam dunia penyiaran, produksi jurnalistik, dan komunikasi praktis yang sesuai dengan bidang studi mereka,” harapnya.
Ia menjelaskan bahwa kerjasama antara Unida dan RRI Banda Aceh tersebut telah didukung dengan adanya nota kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani sebelumnya antara Universitas Iskandar Muda dan RRI Banda Aceh. Sehingga ia menegaskan pentingnya implementasi kerja sama ini untuk memberikan dampak nyata kepada mahasiswa. ” Untuk itu, kami titipkan Mahasiswa Program Studi Ilmu Komunikasi Unida Banda Aceh ini, untuk menjalani praktik di RRI Banda Aceh selama satu bulan. Mereka akan dilibatkan dalam berbagai kegiatan, termasuk produksi siaran radio, jurnalistik, dan pelatihan lainnya yang relevan dengan bidang studi mereka. Kami yakin pengalaman di RRI ini akan menjadi bekal berharga bagi mereka,” ujar Dr. Alwi.
Sementara itu, Kepala Tata Usaha (KTU) RRI Banda Aceh, Samsung menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan Unida Banda Aceh kepada RRI sebagai tempat praktik mahasiswa. Dan menekankan pentingnya kerja sama yang berkelanjutan antara lembaga pendidikan dan media penyiaran untuk mendukung pembelajaran berbasis praktik. “Tentu kami sangat bangga bisa menerima mahasiswa Unida yang akan melaksanakan praktik di RRI ini, kami berharap kerja sama yang berkelanjutan antara lembaga pendidikan dengan media penyiaran ini dalam rangka mendukung pembelajaran berbasis praktik,” katanya.
Discussion about this post