MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Aceh berhasil memastikan diri lolos ke babak perempat final sepak bola PON XXI Aceh-Sumut 2024 setelah menaklukkan Sulawesi Selatan (Sulsel) dengan skor tipis 1-0. Pertandingan yang berlangsung di Stadion H Dimurthala, Lampineung, Banda Aceh, Sabtu (7/9/2024) malam, menghadirkan ketegangan sepanjang laga.
Dengan kemenangan ini, Aceh memuncaki klasemen sementara Grup A dengan torehan 6 poin dari dua pertandingan. Sebelumnya, Aceh berhasil menang dramatis 3-2 atas Banten, dan dua kemenangan ini sudah cukup untuk mengamankan tiket ke perempat final.
Pertandingan Aceh melawan Sulsel berlangsung sengit, dengan kedua tim saling bertukar serangan sejak peluit pertama dibunyikan. Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Aceh tampil dominan dan menguasai permainan. Beberapa peluang tercipta melalui aksi Refyansyah, Resi Wahyudi, dan M. Safrijal, namun belum berhasil dikonversi menjadi gol.
Stadion bergemuruh ketika Muhammad Ghifari, pemain bernomor punggung 16, mencetak gol indah dari luar kotak penalti di menit ke-38, memanfaatkan umpan silang dari Haikal Khalil Fatta. Gol ini menjadi satu-satunya yang tercipta hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, Sulsel mencoba bangkit dengan meningkatkan tekanan melalui Heriansyah dan Reihan Putra Abdillah. Namun, pertahanan disiplin Aceh berhasil menggagalkan berbagai upaya lawan. Skor 1-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Pelatih Aceh, Rasiman, mengungkapkan rasa syukurnya atas kemenangan ini. Ia menyebutkan bahwa kemenangan tersebut adalah buah dari kerja keras tim serta dukungan seluruh masyarakat Aceh. “Ini modal penting menghadapi Jawa Barat di laga terakhir. Mereka tim yang bagus, tapi insyaAllah kita bisa atasi,” ucap Rasiman.
Sementara itu, pelatih Sulsel, Deni Tarkas, memberikan selamat kepada Aceh dan menyebut pertandingan ini berlangsung ketat dan berimbang. “Keberuntungan berpihak ke Aceh kali ini,” kata Deni.
Di laga terakhir Grup A yang akan berlangsung Selasa (10/9/2024), Aceh akan berhadapan dengan Jawa Barat, sedangkan Sulsel harus menghadapi Banten.
#PON XXI Aceh-Sumut
Discussion about this post