Aceh Besar – Bertempat di Aula Mako Yonif Raider 112/DJ ratusan Prajurit Yonif Raider 112/DJ melaksanakan vaksinasi tahap kedua, vaksinasi tahap kedua ini untuk menyempurnakan vaksin tahap pertama yang sudah dilakukan pada tanggal 10 Maret 2021. Pelaksanaan vaksinasi tahap kedua ini dilakukan beberapa gelombang guna mengurangi kerumunan untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid-19 dan menerapkan protokol kesehatan. Jum’at (26/03/2021)
Kegiatan vaksinasi di tinjau langsung oleh Kepala Pusat Kesehatan Angkatan Darat (Kapuskesad) Mayjen TNI dr. Budiman, Sp.BP.RE(K)., M.A.R.S., M.H. Dalam pelaksanaan vaksinasi tahap kedua tidak jauh berbeda dengan pelaksanaan vaksinasi tahap pertama. Pelaksanaan vaksinasi sendiri melalui tahapan – tahapan seperti pendaftaran peserta, pengecekan tekanan darah, suhu tubuh, skrining hingga akhirnya prajurit memenuhi syarat untuk menerima suntikan vaksin Covid-19 dan pemantauan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) selama 30 menit.
Dalam pelaksanaan Vaksinasi tahap kedua ini berjalan dengan lancar sehingga semua kegiatan dapat terlaksana dengan aman dan tertib, sehingga diharapkan semua Prajurit Yonif Raider 112/DJ akan mendapat vaksinasi tanpa terkecuali guna mendapat kekebalan tubuh terhadap penularan Covid-19.
Discussion about this post