MediaNanggroe.com, Tapaktuan – Ketua Pengurus Kabupaten Purna Paskibraka Indonesia Aceh Selatan, Azwar menceritakan perjalanan panjang seleksi calon Paskibraka wilayah Kabupaten Aceh Selatan hingga terpilihnya salah satu perwakilan Aceh Selatan ketingkat pusat dalam rangka memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2024.
Azwar menjelaskan sebelum pelaksanaan Seleksi Calon Anggota Paskibraka Tahun 2024, Purna Paskibraka Indonesia Aceh Selatan ia melakukan Sosialisasi kesekolah-sekolah tingkat SMA/MA/SMK Sederajat disetiap Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Selatan, mulai dari Trumon Raya hingga Labuhan Haji Raya, ujar Azwar kepada mediananggroe.com, 22 Juni 2024.
Sebelum kami turun kesekolah-sekolah kami juga melakukan Audiensi dengan Badan Kesbangpol Aceh Selatan agar mendapatkan persetujuan untuk Sosialisasi, tambahnya.
“Tujuan Sosialisasi ini untuk menjaring adik-adik Siswa-Siswi SMA yang memiliki Potensi dan kemampuan untuk ikut bersaing dalam Seleksi Calon anggota Paskibraka. Tidak menutup kemungkinan bahwa adik-adik kita yang sekolah di daerah terpencil setiap Kecamatan dalam Kabupaten Aceh Selatan memiliki bakat minat untuk menjadi Anggota Paskibraka Tahun 2024”, ujar Azwar.
Tapi, sayangnya ada pihak sekolah yang masih merasa minder atau kurang yakin untuk ikut mendaftarkan Siswa-Siswi nya untuk ikut seleksi calon anggota Paskibraka dengan alasan pastinya tidak lulus dan sebelumnya hanya Siswa-Siswi yang ada dalam Kecamatan Tapaktuan saja yg diikutkan, tambah Azwar.
Azwar menambahkan, bahwasanya seleksi Calon Anggota Paskibraka baik Tingkat Pusat, Provinsi, dan Kabupaten Aceh Selatan saat ini dilakukan dengan transparan tidak membatasi Siswa-Siswi untuk ikut mendaftar..
Tidak ada menerima titipan dari pihak manapun.
Buktinya di Tahun 2024 ini banyak Siswa-Siswi yang mampu melewati tahapan seleksi Calon anggota Paskibraka Tahun 2024 dan nyatanya juga Aceh Selatan menunjukkan hasil yang terbaik di Tahun 2024 ini yaitu M. Yusran Arrazaq merupakan Siswa SMA Negeri 1 Tapaktuan telah terbukti lulus Seleksi Calon anggota Paskibraka di Tingkat Pusat mewakili Provinsi Aceh dan Salsabila Nasution siswi SMA Negeri Unggul Aceh Selatan lulus Seleksi Calon Paskibraka Tingkat Provisnsi Aceh mewakili Kabupaten Aceh Selatan, ujar Azwar.
Lebih lanjut Azwar menjelakan, diketahui hahwasanya Seleksi Calon Paskibraka ini bukan hanya Seleksi kemampuan Peraturan Berbaris (PBB), dan fisik saja akan tetapi juga ikut diseleksi mulai Tahapan Administrasi, Ujian Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Intelijensi Umum (TIU) nilai ini harus betul2 tinggi hasilnya langsung keluar disaat itu, juga Tes Kesehatan mulai dari Tinggi badan dan berat badan harus Ideal, pemeriksaan Gigi, Tensi darah, postur, parises, dan kesehatan lainnya, juga ujian Kesamaptaan yaitu Lari keliling lapangan, Suttlle Run (Lari angka 8), Push up, Sit Up, Pull Up, dan lainnya, juga Tes Ujian Mental Ideologi (MI), lanjut Tes Parade, serta tes wawancara, adik-adik harus mampu melewati tahapan seleksi ini.
Purna Paskibraka Indonesia Aceh Selatan (PPI) juga akan melakukan Pra-seleksi Bakal Calon Anggota Paskibraka untuk Tahun 2025 yang mana Adik-adik ini akan kami bekali sehingga sudah siap untuk mengikuti seleksi Adik-adik juga kami pandu untuk mendaftar sehingga Panitia dari Badan Kesbangpol Aceh Selatan terbantu dengan cara yang kami lakukan ini, tutur Azwar.
Azwar berharap kepada Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan agar Adik-adik Paskibraka dipusatkan saat jadwal Pendidikan dan Latihan Calon Anggota Paskibraka dengan cara Adik-adik diberi penginapan khusus selama 30 hari Latihan. Adik-adik juga mendapatkan pembelajaran jam malam masih banyak materi-materi yang harus didapatkan Adik-adik sehingga mereka betul-betul menjadi Duta Pancasila Purna Paskibraka Indonesia yang sudah matang dan mampu menjadi generasi Ggarda terdepan bangsa sehingga mereka bisa berbaur dengan Masyarakat dengan mengembangkan Pengetahuan tentang pentingnya Ideologi Pancasila.
Sebetulnya Adik-adik Anggota Paskibraka juga berhak mendapatkan Reward seperti : Study Banding, Beasiswa pendidikan, mudah-mudahan kedepannya dapat terealisasikan, ujarnya.
Keluarga Besar Purna Paskibraka Indonesia juga mengucapkan Terima kasih banyak kepada Pemerintah melalui Kesbangpol Kabupaten Aceh Selatan yang telah memberikan kesempatan dan kepercayaan kepada kami untuk ikut serta berpartisipasi membantu tenaga untuk menyukseskan Kegiatan Seleksi Calon Anggota Paskibraka Tahun 2024, tambah Azwar.
Adapun panitia seleksi calon Paskibraka tahun 2024 ini terdiri dari Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Aceh Selatan, Personil Kodim 0107 Aceh Selatan, Personil Polres Aceh Selatan serta Purna Paskibraka Indonesia Aceh Selatan yg dipimpin langsung oleh Ketua Pengurus Kabupaten PPI Aceh Selatan, tutur Azwar.
Azwar berharap kepada Pemerintah melalui Kesbangpol Aceh Selatan agar kedepannya kami terus dilibatkan dalam menyukseskan kegiatan Seleksi Calon Anggota Paskibraka mudah-mudahan kedepannya mengirimkan kembali Putra-Putri terbaik Aceh Selatan untuk mewakili Provinsi Aceh sebagai Anggota Paskibraka di Tingkat Pusat, tutup Azwar.
Discussion about this post