MediaNanggroe.com, Aceh Besar – Aceh Besar menggelar kegiatan sosial donor darah dalam rangka memperingati dirgahayu kemerdekaan RI ke-76 setelah berlangsungnya upacara detik-detik proklamasi di kota Jantho, 17 Agustus 2021.
Aksi donor darah tersebut dilaksanakan oleh instansi pemerintah Dinas Sosial dan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) yang disponsori PT. Bank Aceh Syariah Cabang Jantho tersebut dipusatkan di lapangan Bungong Jeumpa.
Usai mendonorkan darahnya, Kadisdukcapil Aceh Besar, Rahmad Sentosa S.Sos MAP mengungkapkan bahwa giat kemanusiaan tersebut yang digelar sebagai upaya untuk meringankan beban saudara kita yang sedang berjuang untuk sembuh dari penyakit. “Ini merupakan tanggung jawab yang kita emban sebagai manusia dalam menolong sesama yang membutuhkan darah,” ujar Rahmad.
Ia juga menambahkan bahwa ditengah kondisi yang rumit akibat pandemi Covid-19 ini, banyak warga yang membutuhkan darah, sedangkan stok darah di Palang Merah Indonesia (PMI) sangat terbatas. “Melihat minimnya stok darah di PMI, kita terpanggil untuk melakukan aksi kemanusiaan dengan membantu PMI dalam menyediakan stok darah bagi masyarakat,” katanya.
Sedangkan, Kepala Dinas Sosial Aceh Besar, Bahrul Jamil, SSos MSi, menyebutkan, kondisi hari ini membuat stok darah menipis, sebab ditengah pandemi Covid-19 sulit menemukan pendonor yang rela mendonorkan setetes darah untuk masyarakat.
“Menipisnya stok darah ini akibat kesulitan menemukan pendonor yang memang rutin menyumbangkan darah untuk sesama,” ujar Bahrul
Sementara Pimpinan Bank Aceh Syariah Cabang Jantho, Andri Wardani, menyebutkan bahwa Bank Aceh mensupport kegiatan pemerintah yang dilakukan untuk masyarakat. “Sebagai Bank milik daerah tentu kita akan mendukung kegiatan tersebut, terlebih kegiatan sosial yang dilakukan pemerintah untuk masyarakat,” sebut Andri.
Bank Aceh Syariah cabang Jantho juga memberikan bingkisan bagi para pendonor yang didominasi oleh masyarakat kota Jantho, ASN, Pasukan Tagana dan staff Bank Aceh Cabang Kota Jantho.
MC. Aceh Besar
Discussion about this post