MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Mengawali hari pertama masuk kerja usai cuti bersama lebaran Idul Adha 1443 H, Penjabat (Pj) Wali Kota Banda Aceh Bakri Siddiq melakukan kunjungan ke Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, Rabu, (13/7/2022).
Dalam kunjungan tersebut, Pj Wali Kota menggelar pertemuan dengan Kadis Kesehatan Kota Lukman dan seluruh Kepala Puskesmas se Kota Banda Aceh.
Kata wali kota, kunjungan ke Dinas Kesehatan ini bertujuan meninjau dan melihat sejauh mana tingkat pelayanan kesehatan kepada masyarakat Kota Banda Aceh.
“Ini cuma peninjauan rutin dan mengecek sejumlah data-data di Dinkes Kota serta melakukan pertemuan dengan Kepala Puskesmas agar diketahui bagaimana pelayanan kesehatan terhadap masyarakat,” kata Bakri.
Bakri Siddiq juga meminta pihak Puskesmas yang ada di Kota Banda Aceh untuk meningkatkan kualitas dan mutu pelayanan kesehatan kepada warga.
“Kita berharap pihak puskesmas terus berupaya meningkatkan seluruh layanan, untuk memenuhi kebutuhan, keinginan, dan harapan masyarakat serta mampu memberikan kepuasan kepada masyarakat,” kata Bakri Siddiq.
Dala pertemuan tersebut Pj Wali Kota Bakri Siddiq juga berkesempatan untuk bersilaturahmi dengan sejumlah staf Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh. (AY/toeb)
Discussion about this post