MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Sekda Aceh Taqwallah menyerahkan 240 Surat Keputusan Gubernur Aceh kepada CPNS yang lulus seleksi formasi tahun 2021 di Anjong Mon Mata, Kamis (28/4/2022).
Dalam arahannya Taqwallah berpesan kepada para CPNS yang lulus untuk bekerja keras dengan semangat dan etos kerja yang baik dalam upaya memberikan pelayanan prima kepada masyarakat.
“ Terapkan hal-hal dan capaian-capaian positif dari para ASN terdahulu. Bekerja dengan etos dan semangat kerja yang baik. Bangun kekompakan tim agar bekerja jadi lebih mudah,” imbau Sekda.
Salah seorang penerima SK CPNS, Andrie Gunawan, seorang dokter spesialis yang bertugas di Rumah Sakit Umum Daerah dr Zainoel Abidin mengungkapkan kebahagiaannya setelah menerima SK CPNS hari ini.
“Penantian saya sudah sangat lama. Saya sudah beberapa kali ikut tes CPNS. Ini merupakan tahun terakhir saya bisa mengikuti tes dan Alhamdulillah lulus. Hari ini saya sangat senang menerima SK dari Pak Sekda, terima kasih,” ujar Andrie.
Hal senada disampaikan oleh Diana Permatasari. CPNS yang lulus dan kini bertugas sebagai Analis Berita di Biro Administrasi Pimpinan Setda Aceh itu, mengaku senang dan berterima kasih kepada Sekda Aceh yang telah menyerahkan SK CPNS hari ini.
Proses penyerahan SK CPNS berlangsung khidmat dan tetap dengan standar protokol kesehatan.
Pada kegiatan ini, Sekda turut didampingi oleh Asisten Administrasi Umum Sekda Aceh Iskandar, Staf Ahli Gubernur Aceh bidang Keistimewaan Aceh, SDM dan Hubungan Kerjasama Iskandar Syukri, Kepala Badan Kepegawaian Aceh Abdul Qahar, Kepala Biro Adpim Setda Aceh Muhammad Iswanto, serta sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Aceh lainnya. (mc/toeb)
Discussion about this post