MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Perpustakaan Nasional (Perpusnas) RI menggelar kegiatan pengembangan literasi bertajuk Peer Learning Meeting (PLM) dan Stakeholder Meeting (SHM) selama empat hari di Kyriad Hotel, Banda Aceh mulai 4-7 Juli 2022.
Narahubung Perpustakaan Nasional RI, Usmeiny Pulungan mengatakan, akan ada dua kegiatan yang digelar selama di Banda Aceh. Peer Learning Meeting (PLM) pada 4-6 Juli 2022 dan Stakeholder Meeting (SHM) pada 7 Juli 2022.
Kata Usmeiny, salah satu tujuan pertemuan ini adalah, untuk membangun kesadaran tentang pentingnya transformasi perpustakaan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
“Membangun dukungan stakeholder untuk perluasaan dan keberlanjutan program. Dan memperkuat sinergi dan kolaborasi stakeholder dalam membangun literasi masyarakat melalui transformasi perpustakaan berbasis inklusi sosial,” ungkapnya, Senin (4/7/2022).
Peserta PLM berjumlah 23 orang dan SHM 20 orang yang berasal dari kabupaten dan kota di Aceh, mulai dari Banda Aceh, Lhokseumawe, Aceh Barat Daya, Pidie Jaya, Aceh Utara, Subulussalam, Langsa dan Bireuen.
Selain untuk menciptakan pembelajaran sepanjang hayat, perpustakaan juga berfungsi sebagai tempat belajar masyarakat, wahana dalam mencari informasi serta rekreasi yang tidak hanya mencerdaskan.
Namun juga memberdayakan masyarakat sehingga memberikan manfaat dan berdampak langsung pada peningkatan kualitas dan taraf hidupnya.
“Bila masyarakat sudah menyadari dan merasakan secara langsung manfaat layanan perpustakaan bagi kehidupannya, maka dengan sendirinya tingkat kegemaran membaca akan meningkat,” kata Usmeiny. (mc/02/toeb)
Discussion about this post