MediaNanggroe.com, Banda Aceh – Akses jalan Kartini menuju pasar Buah dan Sayur yang ditutup sejak tanggal 24 Mei 2021 kini telah dibuka, Selasa, 1 Juni 2021
Pembukaan akses tersebut dilakukan karena proses relokasi pedagang di pasar Kartini ke pasar Al Mahirah Lamdingin telah selesai.
Plt Kasatpol PP dan WH Kota Banda Aceh Heru Triwijanarko, S.STP, M.Si kepada Mediananggroe.com menyatakan ” pembukaan jalan Kartini dari arah kojex ke arah jalan Pulo Beutong, sekarang udah bisa dilalui oleh kendaraan”.
Sesuai peruntukan berjualan di jalan Kartini sesuai dengan surat dari Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan bahwa untuk pedagang Sayur-mayur dan komunitas pertanian lainnya tidak diizinkan untuk berjualan disini, tetap akan kita alihkan ke pasar Al Mahirah. Kata Heru.
Untuk penempatan personil di jalan kartini bisa sebulan sampai tiga bulan kedepan, kita lihat kondisi lapangan. Dengan harapan semua pedagang dan masyarakat untuk beralih semuanya di pasar Al Mahirah. Tambah Heru.
Plt. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Drs.T.Samsuar,M.Si menambahkan ” kita mengharapkan pedagang sayur yang di jalan Kartini ini sudah pindah semua, dan tidak dibenarkan lagi berjualan di kaki lima”.
Agar toko toko yang sudah kita surati untuk tidak berjualan lagi hasil pertanian dan rempah-rempah, ini surat batas akhir per tanggal 31 Mei 2021 kemaren. Tambah samsuar.
Mulai besok kita akan menghimbau kembali, apabila tidak mengindahkan akan kita tindak, tentu dengan cara yang humanis supaya semua pedagang yang berjualan di pasar Kartini dan pasar Peunayong semuanya pindah di Pasar Al Mahirah Lamdingin. Kata Samsuar.
Discussion about this post